Beritabangsa.com, Surabaya – Komunitas Pajero Indonesia One Chapter Brawijaya Surabaya membagikan makanan siap saji kepada warga di perkampungan seribu satu malam, Jalan Tambak Asri Surabaya, Jumat (8/10/2021).
Makanan siap saji dibagikan sebagai bentuk kepedulian dan perhatian kepada pemulung di kawasan kali Tambak Asri, sekaligus dalam rangka menyambut hari kelahiran Nabi Muhammad Saw.
Komunitas Pajero membagikan 300 makanan siap saji berupa nasi kotak kepada warga yang tinggal di bawah Tol Dupak. Selain nasi kotak, juga dibagikan 10 kantong beras berukuran 5 kilogram.
Kepala Bidang Sosial Pajero Indonesia One Chapter Brawijaya Surabaya, Abd Rohman Nafis mengatakan, nasi kotak dibagikan sebagai bentuk kepedulian dan perhatian komunitas Pajero Indonesia One Chapter Brawijaya Surabaya atas keberadaan warga pemulung yang selama pendemi kurang diperhatikan oleh pemerintah.
“Bulan Maulid Nabi (Kelahiran Nabi) ini mengajarkan kepada kita semua untuk saling berbagi kepada sesama. Bahkan, pribadi Rosulullah sendiri semasa hidupnya sering bersedekah kepada orang miskin,” ujar Abd Rohman Nafis.
Tak hanya membagikan nasi kotak, komunitas Pajero Indonesia One Chapter Brawijaya Surabaya juga memberikan sosialisasi kepada warga agar mengikuti program vaksinasi dari pemerintah, agar target percepatan herd immunity kepada masyarakat segera tercapai.
“Kami juga mengajak kepada warga untuk mengikuti program vaksinasi, agar percepatan pembentukan kekebalan komunal segera tercapai. Sehingga tubuh dapat kebal dari penyebaran virus Covid-19,” tambahnya.
Di sisi lain, Abd Rohman Nafis juga mengimbau kepada warga, meski kasus Covid-19 saat ini sedang melandai, warga diharapkan agar senantiasa tertib menjalankan protokol kesehatan, supaya pandemi Covid-19 segera berakhir.
“Kami juga mengimbau kepada warga, ayo patuhi prokes. Agar pandemi ini segera berakhir. Dan kehidupan kembali normal,” tandas Abd Rohman Nafis.
Diharapkan, pembagian makanan siap saji ini dapat memberikan semangat baru untuk warga di perkampungan 1001 malam dalam menjalani kehidupan di masa pandemi. Selain itu, juga dapat menjadi tauladan bagi masyarakat di Surabaya supaya saling berbagi satu sama lain di bulan kelahiran Rasulullah Saw.