Sosial

Ini Baksos Peduli Sesama Keluarga Bani Hasan Genggong, Tanaszaha dan ISNU

83
×

Ini Baksos Peduli Sesama Keluarga Bani Hasan Genggong, Tanaszaha dan ISNU

Sebarkan artikel ini
Hasan Genggong
Gus Haris saat baksos di Kecamatan Ijen, Bondowoso

BERITABANGSA.ID – BONDOWOSO– Keluarga besar Bani Hasan Pondok Pesantren Zainul Hasan Genggong Probolinggo berkolaborasi dengan komunitas gmax melakukan touring ke Ijen Bondowoso.

Mereka mengajak Ikatan Alumni dan Santri Pesantren Zainul Hasan (Tanaszaha) dan pengurus cabang Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (PC Isnu) Bondowoso dalam aksi sosial di Desa Sempol, Ijen Bondowoso, Rabu (25/1/2023).

Kegiatan dikomando langsung salah satu Dewan Pengasuh Ponpes Zainul Hasan Genggong, KH Dokter Muhammad Haris.
Rombongan kali ini disambut hangat oleh Bupati Bondowoso Salwa Arifin di Pendapa.

Menurut KH Muhammad Haris biasa disapa Gus Haris, aksi sosial ini rutin dilaksanakan yang bertujuan untuk memupuk rasa peduli pada sesama dari keluarga besar Bani Hasan.

“Kegitan touring ini rutin kita lakukan tiap bulan. Semoga bisa menjangkau ke wilayah yang lebih luas dan terus mempererat ailaturrahmi, persaudaraan dan memupuk rasa peduli terhadap sesama,”ungkapnya.

Dalam Baksos ini dibagikan 600 doz biskuit untuk tambahan gizi bagi anak di Desa Sempol Kecamatan Ijen.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *