Pemerintahan

Wow! Kirab Bendera Pataka Pemprov Jatim Tiba di Malang

74
×

Wow! Kirab Bendera Pataka Pemprov Jatim Tiba di Malang

Sebarkan artikel ini
Bupati Malang, HM Sanusi, mengibarkan bendera tanda pemberangkatan bendera pataka Jawa Timur diarak keliling Malang

BERITABANGSA-COM-MALANG – Kirab bendera Pataka Pemerintah Provinsi Jawa Timur, sudah sampai di Malang. Kirab dalam rangka peringatan Hari Jadi Provinsi Jawa Timur ke -77 2022 ini, membawa bendera Pataka Jer Basuki Mawa Beya.

Kirab tiba di Pendapa Kabupaten Malang, Rabu (21/9/2022), yang sebelumnya singgah di Kabupaten Lumajang.

Scroll untuk melihat berita

Serah terima bendera Pataka dilakukan dari Pemkab Lumajang yang diwakili Kepala Satuan Polisi Pamong Praja kepada Bupati Malang, HM Sanusi.

Selanjutnya bendera Pataka diserahkan ke Kasatpol PP Kabupaten Malang untuk diarak keliling Malang.

Bendera Pataka akan menginap di pendapa Agung Kabupaten Malang semalam sebelum diserahterimakan kepada Pemerintah Kota Malang.

Bupati Malang HM Sanusi, menyambut dengan suka cita dan rasa syukur kehadiran bendera Pataka dalam rangka Hari Jadi Pemprov Jatim ke- 77 2022 di Kabupaten Malang ini.

“Semoga di Hari Jadi Pemprov Jatim tahun 2022 ini, Jawa Timur semakin maju dan sukses,” kata Abah Sanusi usai acara serah terima Pataka.

Selain itu, Bupati Malang mengajak masyarakat khususnya Kabupaten Malang untuk tetap menjaga imun di tengah Pandemi Covid 19 dan bersama sama membangun menuju Kabupaten Malang Makmur.

“Saya mengimbau pada seluruh masyarakat terutama warga Kabupaten Malang untuk tetap menjaga kesehatan agar Pandemi Covid 19 ini berakhir, jaga pola hidup sehat serta mari kita bersama-sama membangun Kabupaten Malang menuju Malang Makmur,” tandas Sanusi.

Bupati Malang menambahkan, di tengah hantaman inflasi global, Sanusi berharap perekonomian tetap kuat.

“Menjadi ekonomi tidak terpuruk di tengah inflasi yang melanda dunia saat ini, untuk itu kita harus kuat dan mampu menghadapinya. Bendera Pataka Pemprov Jatim baru di tahun 2022 ini diarak keliling di seluruh Kabupaten Kota di Jawa Timur,” beber Sanusi.

Sementara itu, Kasatpol PP Kabupaten Malang, Firmando Hasiholan Matondang menerangkan, Bendera Pataka Pemprov Jatim yang tiba di Kabupaten Malang membawa misi saling kerjasama dalam membangun Jatim lebih maju lagi.

“Inti dari pelaksanaan ini adalah kebersamaan dan bekerjasama antar daerah se Jawa timur menuju Jatim maju seperti temanya “Optimis Jatim Bangkit,” pungkas Firmando.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *