Daerah

Pemkab Jember Dongkrak Ekonomi Masyarakat Lewat Laga Perkutut Jawa Timur

411
×

Pemkab Jember Dongkrak Ekonomi Masyarakat Lewat Laga Perkutut Jawa Timur

Sebarkan artikel ini
perkutut
Bupati Jember Hendy Siswanto, bersama P3SI Pengurus Wilayah Jawa Timur foto bersama usai peresmian LPJT

BERITABANGSA.ID – JEMBER – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember berupaya mendongkrak perekonomian masyarakat melalui Laga Perkutut Jawa Timur (LPJT) yang digelar di wilayah setempat.

Putaran pertama LPJT berlangsung di Lapangan Secaba Jember pada Minggu, 5 Maret 2023, secara resmi dibuka oleh Bupati Jember Hendy Siswanto.

Scroll untuk melihat berita

Dalam sambutannya Hendy mengatakan, kontes yang memperebutkan Piala Bupati Cup tersebut merupakan sebuah momentum untuk melestarikan budaya dan lingkungan.

“Kami berharap di tahun 2024 agar kontes perkutut Nasional bisa ditempatkan di Kabupaten Jember,” ucapnya.

Hendy mengklaim, Kabupaten Jember menjadi tuan rumah yang tepat bagi LPJT karena memiliki juri yang kompeten di bidangnya.

“Pemkab Jember akan membantu peternak perkutut Jember, karena ini sebagai bagian membuka peluang pekerjaan dan menggerakkan perekonomian,” tutupnya.

Di tempat yang sama, Ketua Persatuan Pelestari Perkutut Seluruh Indonesia (P3SI) Pengurus Wilayah Jawa Timur, H Gunawan, dalam sambutannya mengatakan hal yang tak tauh beda dengan Hendy.

Menurutnya, LPJT yang bakal diselenggarakan dalam 10 putaran ini memiliki tujuan untuk membangkitkan gairah ekonomi, mulai dari pengrajin sangkar hingga memunculkan potensi peternak Perkutut pemula.

“Kami sampaikan terima kasih atas terselenggaranya kegiatan ini di Kabupaten Jember,” pungkasnya.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *